SILATURAHIM MEMPERLUAS RIZQI DAN PANJANG UMUR
Pada sore yang cerah di Padang Arafah, Abdullah bin Abu Aufa RA dan para Sahabat duduk-duduk bersama Nabi Muhammad SAW. Ditengah majelis sore itu , Nabi bersabda," Jangan duduk bersama kami orang yang memutuskan silaturahim, hendaklah ia pergi dari tengah -tengah kami."
Saat itu, tidak ada seorang pun yang berdiri. Namun sejurus kemudian, ada salah satu sahabat yang berdiri, dan kemudian meninggalkan majelis. Tak Lama kemudian dia datang lewat belakang dan tetap dalam posisi berdiri.
Tentu saja kelakuannya membuat Nabi bertanya,"Ada apa denganmu?". Dia menjawab,"Ya Rasulullah, ketika aku mendengar sabdaMU,aku pergi ke rumah bibikuyang memutuskan silaturahim denganku."
Nabi bertanya lagi,"Lalu kenapa engkau datang lagi ?" Dia Menjawab," Aku beritahukan kepada bibiku apa yang aku dengar dariMu. Kemudian bibiku membaca istighfar untukku dan aku membaca istghfar untuknya."
Rasulullah bersabda,"Bagus sekarang duduklah, sebab rahmat tidak akan turun pada suatu kaum jika ada diantara mereka seseorang yang memutuskan silaturahim."
" SIAPA YANG INGIN DILUASKAN RIZQI DAN DIPERPANJANG UMURNYA, HENDAKLAH ,MENYAMBUNG TALI SILATURAHIM." (HR BUKHARI - MUSLIM).
Inilah yang diajarkan Rasulullah kepada para sahabatnya, dan tentu para pengikutnya, kaum muslimin. Yakni Pentingnya silaturahim, kepada sesama muslim.
dikutip dari ALKISAH
Kamis, 04 Februari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar